RSUD Abdul Aziz Singkawang Lakukan Operasi Tulang Belakang Perdana

  • Whatsapp
Pakons Hotel

Singkawang, InfoKalimantan – Direktur RSUD Abdul Aziz Singkawang, Achmad Hardin mengatakan RSUD yang di kelolanya berhasil melakukan tindakan operasi tulang belakang salah seorang pasiennya.

“Kita di Abdul Aziz Singkawang memiliki dokter spesialis Ortopedi (bedah tulang), yang sudah sering melakukan bedah tulang. Namun, ada satu yang menjadi kebanggaan pada Kamis (22/6), telah dilakukan operasi bedah tulang belakang,” kata Direktur RSUD Abdul Aziz Singkawang, Achmad Hardin, Senin (26/6/2023).

Operasi itu merupakan tindakan pertama kali, khususnya di wilayah Sing Bebas (Singkawang, Bengkayang dan Sambas) yang dilakukan di Kamar Operasi RSUD Abdul Aziz Singkawang

Menurut dia, operasi ini dilakukan tergantung kelainan yang diderita oleh pasien. Di mana penyakit kelainan pada tulang belakang ini bisa saja disebabkan cacat, tulang belakang bengkok atau bisa disebabkan Spondylosis yang bisa menimbulkan syaraf kejepit di tulang belakang.

“Bahkan kelainan pada tulang belakang ini juga bisa disebabkan oleh faktor trauma atau tumor,” tuturnya.

Sebelumnya, dokter spesialis RSUD Abdul Aziz Singkawang sudah melakukan operasi panggul serta tindakan-tindakan Ortopedi lainnya.

Dia berharap, apa yang dilakukan dokter spesialis itu bisa menjadi layanan unggulan mengingat rumah sakit yang dipimpinnya sudah ditetapkan sebagai rumah sakit rujukan Regional.

Sehingga pihaknya sudah harus menyiapkan SDM, sarana dan prasarana yang diperlukan dalam tindakan Ortopedi.

“Saya berharap ini bisa menjadi program prioritas atau layanan unggulan RSUD Abdul Aziz Singkawang,” ujarnya.

Sementara untuk proses operasinya kemarin berjalan dengan lancar tanpa ada kendala sedikitpun.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *